Pariwisata Antariksa Raih Kemenangan Lagi Setelah Misi Pendiri Amazon
23/07/2021
Miliarder Jeff Bezos dan perintis penerbang perempuan, Wally Funk, keluar dari wahana antariksa setelah penerbangan ke antariksa dengan roket New Shepard milik Blue Origin, dekat Van Horn, Texas, 20 Juli 2021.
Teruskan
share
Print
Pendiri perusahaan dagang el (e-commerce) Amazon, Jeff Bezos, minggu ini bergabung dengan miliarder lain, Richard Branson, sebagai orang terkaya yang pernah berada di luar angkasa. Misi Bezos mencatat tonggak sejarah lain dalam usaha antariksa pribadi.
Bezos mengendarai roket New Shepard miliknya. Nama roket itu diambil dari nama astronot pertama AS, Alan Shepard, pada peringatan 52 tahun pendaratan Apollo 11 di bulan.