PPKM Darurat, Korlantas Polri bentuk 407 titik pembatasan di Jawa-Bali Sabtu, 3 Juli 2021 11:41 WIB
Sejumlah polisi bersiap melaksanakan Operasi Aman Nusa II setelah apel di Jakarta, Sabtu (3/7/2021). ANTARA/HO-Korlantas Polri Jakarta (ANTARA) - Kepolisian Republik Indonesia mendirikan pos penjagaan dan pemeriksaan di 407 titik yang tersebar di wilayah Pulau Jawa dan Pulau Bali demi mengendalikan mobilitas masyarakat selama dan setelah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, kata Kepala Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri Irjen Pol Istiono. Kami bangun 407 titik pembatasan mobilitas dan pengendalian pengetatan di jajaran ini, kata Irjen Pol Istiono saat Apel Pasukan Operasi Aman Nusa II di Jakarta, Sabtu, sebagaimana dikutip dari keterangan tertulis-nya.