Tribunnews.com
DPRD DKI Jakarta Minta Dinas Kesehatan Cari Terobosan Cegah Pengulangan Lonjakan Kasus Corona
Komisi E DPRD DKI minta Dinkes segera bertindak sigap memformulasikan aturan guna mengantisipasi terulangnya lonjakan penularan kasus di ibu kota.
Jumat, 23 Juli 2021 07:25 WIB
Angka ini diketahui menurun 3.739 kasus.
Komisi E DPRD DKI Jakarta meminta Dinas Kesehatan segera bertindak sigap memformulasikan aturan guna mengantisipasi terulangnya lonjakan penularan kasus di ibu kota.
Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta Iman Satria menegaskan di bidang kesehatan, upaya preventif atau pencegahan harus lebih diutamakan ketimbang penyembuhan. Di kesehatan tidak bisa seperti itu, preventif itu lebih diutamakan dibanding penyembuhan,” kata Iman kepada wartawan, Kamis (22/7/2021).