Naik Roket Buatan Blue Origin, Bagaimana Jeff Bezos Terbang ke Luar Angkasa?
Jeff Bezos akan ditemani saudara laki-laki dan dua lainnya berjalan-jalan ke luar angkasa naik roket Blue Origin. Mereka akan mengalami sensasi tanpa bobot selama tiga hingga empat menit.
Jeff Bezos dan Blue Origin
Ketika Blue Origin meluncurkan misi membawa manusia ke luar angkasa untuk pertama kalinya, pendiri Jeff Bezos akan ikut serta. Pada penerbangan yang akan berlangsung Selasa (20/07) dari Texas barat ini tidak akan ada pilot uji atau insinyur penerbangan. Di pesawat itu hanya akan ada Bezos, saudaranya, seorang perintis penerbangan berusia 82 tahun dan seorang turis remaja.
Kapsul itu sepenuhnya otomatis, tidak seperti pesawat roket Virgin Galactic milik Richard Branson yang membutuhkan dua pilot untuk membawanya ke luar angkasa dan kembali seminggu yang lalu.
Kalahkan Jeff Bezos, Richard Branson Sukses Berwisata ke Luar Angkasa
Miliarder Inggris berusia 70 tahun berhasil lepas landas ke luar angkasa, sembilan hari sebelum jadwal keberangkatan pendiri Amazon, Jeff Bezos. Namun, Bezos mengklaim Branson tidak terbang cukup tinggi.
Pesawat Virgin Galactic membawa Richard Branson dan tiga karyawannya
Pengusaha Inggris Richard Branson sukses melakukan perjalanan ke luar angkasa, tujuan wisata yang belum pernah dikunjungi miliarder lainnya. Penerbangan itu dilakukan dari pangkalan Spaceport America di New Mexico, Amerika Serikat, menggunakan pesawat luar angkasa VSS Unity, Minggu (11/07).
Pesawat tersebut lepas dari kapal induk pada ketinggian sekitar 13 kilometer dan para kru berhasil mendarat setelah satu jam perjalanan.
Luar Angkasa
Miliarder Richard Branson dan Jeff Bezos Pergi ke Luar Angkasa, Persaingan Pasar Pariwasata Luar Angkasa Dimulai
Dua miliarder dunia Richard Branson dan Jeff Bezos akan pergi ke luar angkasa dalam hitungan hari, tandai dimulainya era pariwisata suborbital.
Richard Branson (ketiga dari kanan) beserta tim Virgin Galactic
Era pariwisata ruang angkasa akan segera dimulai, ditandai dengan penerbangan perdana dua perusahaan pesawat luar angkasa komersial Virgin Galactic dan Blue Origin yang tinggal menghitung hari.
Virgin Galactic didirikan oleh miliarder Inggris Richard Branson akan berangkat pada tanggal 11 Juli mendatang, sementara Blue Origin milik pendiri Amazon Jeff Bezos baru akan berangkat pada tanggal 20 Juli mendatang.
Jeff Bezos Bersiap Berangkat, Tandai Dimulainya Era Pariwisata Luar Angkasa | DUNIA: Informasi terkini dari berbagai penjuru dunia | DW dw.com - get the latest breaking news, showbiz & celebrity photos, sport news & rumours, viral videos and top stories from dw.com Daily Mail and Mail on Sunday newspapers.