Selasa 06 Jul 2021 11:57 WIB Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Dosen Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Pontianak kembali menyelenggarakan kegiatan pengabdian masyarakat. Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Foto: UBSI
Pengabdian masyarakat dosen UBSI digelar untuk UMKM Kampung Caping Pontianak REPUBLIKA.CO.ID, PONTIANAK Dosen Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Pontianak kembali menyelenggarakan kegiatan pengabdian masyarakat. Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Pelaksanaan kegiatan kali ini bertempat di Kampung Caping Pontianak Jalan Imam Bonjol, Gg. Mendawai Laut, Bansir Laut, Pontianak Tenggara, Kalimantan Barat, Sabtu (3/7) silam. Kegiatan pengabdian ini bertemakan ‘Pemanfaatan Aplikasi MoA Barcode and Point Of Sales (POS) Dalam Pengolahan Data Keuangan Usaha Kecil Menengah Pada Kampung Caping Pontianak’.