Cuaca Jakarta 27 Juni, Waspada Hujan Disertai Petir di Tiga Wilayah Hujan disertai kilat/petir serta angin kencang berdurasi singkat berpotensi terjadi di wilayah Jakarta Barat, Jakarta Timur, dan Jakarta Selatan pada sore dan malam hari. Newswire - Bisnis.com 27 Juni 2021 | 06:45 WIB Hujan mengguyur Jakarta - Bisnis.com/Andhika Anggoro × Share Bisnis.com, JAKARTA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan warga Jakarta untuk mewaspadai potensi hujan disertai kilat petir hari ini, Minggu (27/6/2021). "Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah Jakbar, Jaktim, dan Jaksel pada sore dan malam hari," tulis BMKG di laman resminya, Minggu (27/6).