Italia vs Swiss 3-0 di Grup A Euro 2020, Roberto Mancini: Itu Tak Mudah Italia menjadi tim pertama lolos ke babak 16 besar sebab menjadi satu-satunya negara dari empat tim di Grup A Euro 2020 yang telah mengoleksi enam poin. Oktaviano DB Hana - Bisnis.com 17 Juni 2021 | 06:59 WIB Pelatih Italia, Roberto Mancini - Sempre Inter × Bisnis.com, JAKARTA - Italia berhasil mengalahkan Swiss dengan skor akhir 3-0 pada matchday kedua Grup A Euro 2020, Kamis (17/6/2021) dini hari WIB. Dua gol Gli Azzurri alias Si Biru dilesakkan gelandang serang Sassuolo Manuel Locatelli dan satu lainnya dikontribusi ujung tombak Lazio Ciro Immobile. Dengan demikian, Italia menjadi tim pertama lolos ke babak 16 besar sebab menjadi satu-satunya negara dari empat tim di Grup A Euro 2020 yang telah mengoleksi enam poin.