PPKM Darurat Kota Tasikmalaya, Penutupan Jalan dengan 2 Ring Penjagaan Komentar: Kompas.com - 02/07/2021, 11:55 WIB Bagikan: TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, bersama unsur Kepolisian, TNI dan pimpinan lembaga lainnya terus menyiapkan langkah terkait Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat mulai 3 - 20 Juli 2021. Salah satunya akan menerapkan rekayasa lalu lintas bersama tim gugus tugas dengan penyekatan dua lapis yang dibagi menjadi dua ring, yakni dalam perkotaan dan luar perbatasan wilayah. "Nanti penyekatan ada yang berfungsi penutupan selama PPKM Darurat dan pengalihan arus," ujar Kepala Polresta Tasikmalaya AKBP Doni Hermawan kepada wartawan di Polresta Tasikmalaya, Jumat (2/7/2021). Seperti Jalan HZ Mustofa di pusat kota dan tempat keramaian lainnya akan ditutup selama PPKM Darurat.