2.440 Warga Divaksin Saat Serbuan Vaksin Maritim Lanal Maumere dan Dipantau Wabup Sikka
Sebanyak 2.440 warga Kabupaten Sikka sudah divaksin Covid-19 saat kegiatan Serbuan Vaksin Maritim yang digelar Lanal Maumere.
Jumat, 9 Juli 2021 11:42
Penulis:
FOTO LANAL MAUMERE/PK
VAKSIN-Suasana pelaksanaan vaksin oleh Lanal Maumere bagi warga Sikka yang dipantau Wabup Sikka, Romanus Woga dan Danlanal Maumere.
Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Aris Ninu
POS-KUPANG.COM, MAUMERE -Sebanyak 2.440 warga Kabupaten Sikka sudah divaksin Covid-19 saat kegiatan Serbuan Vaksin Maritim yang digelar Lanal Maumere.
Kepada wartawan di Maumere, Jumat, 9 Juli 2021 pagi dalam rilisnya, Danlanal Maumere, Kolonel Laut (P), Dwi Yoga P, M.Tr.Hanla, M.M, CTMP menjelaskan, pada Kamis, 8 Juli 2021 pukul 08.00 sampai 17.00 wita bertempat di Pelabuhan Lorens Say Maumere telah dilaksanakan kegiatan Serbuan Vaksin Maritim hari ketiga oleh Lanal Maumere.